Cari Resep

Info Resep Kuliner Di Indonesia

Resep Songkolo
 Sajikan Songkolo yang bisa meningkatkan selera makan bagi keluarga anda. Silahkan Coba Resep Songkolo dan hidangkan langsung di meja makan anda dengan rasa yang lezat.

 Jajanan khas Makassar ini terbuat dari ketan yang diberi topping serundeng dan teri yang dioseng. Di Makassar sendiri Songkolo sendiri masih banyak dijajakan dan mudah ditemukan, terutama di pagi hari. Songkolo mudah ditemukan di pinggiran jalan dan di pasar tradisional.

 Yuk, segera persiapkan bahan-bahan untuk memasak resep ini dan segera pergi ke dapur untuk berkreasi. Selamat Bermasak Ria, semoga hidangannya enak dan lezat !!.

 Hasil : 4 Porsi

Bahan Membuat Songkolo :

  1. Beras ketan, rendam 1 jam: 250 gram
  2. Santan: 150 ml
  3. Garam: 1/2 sdt
  4. Pandan: 1 lembar
  5. Kelapa parut setengah tua: 1/2 buah
  6. Bawang merah: 4 butir
  7. Bawang putih: 2 siung
  8. Lengkuas, geprek: 2 ruas
  9. Serai: 1 batang
  10. Daun jeruk: 2 lembar
  11. Daun salam: 2 lembar
  12. Ketumbar: 1/2 sdt
  13. Gula merah: 50 gram
  14. Air asam jawa: 2 sdm
  15. Garam: 1/4 sdt
  16. Air: 100 ml
  17. Teri balado: secukupnya
  18. Sambal terasi: secukupnya

Langkah Membuat Songkolo :

  1. Nasi Ketan: Kukus beras ketan yang sudah direndam bersama daun pandan sampai setengah matang kurang lebih 10 menit, tambahkan santan dan garam, aduk rata, kukus kembali sampai matang 20 menit.
  2. Serundeng: Haluskan bawang merah, bawang putih dan ketumbar. Lalu tumisbersama lengkuas, serai, daun jeruk, dan daun salam sampai harum.
  3. Masukkan air dan gula merah, masak sampai gula merah larut kemudian masukkan kelapa parut, aduk rata. Masak sampai gula terserap habis kedalam kelapa dan kelapa sedikit mengering.
  4. Sajikan hangat nasi ketan bersama serundeng dan pelengkap teri balado serta sambal terasi.

 jajanan pasar
songkolo

facebooktwitteremailwhatappstelegram
Resep Songkolo


Komentar

* Required information
1000
Captcha Image

Comments

No comments yet. Be the first!
Resep Lainnya