Cari Resep

Info Resep Kuliner Di Indonesia

Resep Pop Cake
 Membuat Pop Cake dijamin akhir pekan anda semakin marak dengan adanya hidangan-hidangan yang punya karakter dan rasa berwarna-warni.

 Daripada hanya diiris atau dipotong potong, sajikan kue dengan lebih unik menarik yaitu jadi nge POP Dibuat bola bola, ditusuk ditopping cantik.

 Yuk, segera persiapkan bahan-bahan untuk memasak resep ini dan segera pergi ke dapur untuk berkreasi. Selamat Bermasak Ria, semoga hidangannya enak dan lezat !!.

 Hasil : 20 Porsi

Bahan Membuat Pop Cake :

  1. Kue / cake / cookies, hancurkan: 500 gram
  2. Butter cream / cream cheese / selai / ganache / susu kental manis: 4 sdm
  3. Coklat warna - warni, lelehkan: secukupnya
  4. Permen sprinkle: secukupnya
  5. Fondant: secukupnya
  6. Tusuk lollipop / es krim / sate: secukupnya

Langkah Membuat Pop Cake :

  1. Dalam wadah, taruh kue / cake / cookies yang sudah dihancurkan.
  2. Masukkan butter cream/cream cheese / selai / ganache / skm sedikit demi sedikit sambil aduk hingga adonan kue dapat dibentuk. Pastikan adonan tidak terlalu keras ataupun lembek.
  3. Bentuk adonan jadi bola-bola kecil.
  4. Simpan bola-bola kue dalam kulkas selama 30 menit hingga set atau padat.
  5. Siapkan lelehan coklat dan tusukan kue.
  6. Celupkan salah satu ujung tusukan ke dalam coklat, lalu tusukkan ke bola kue. Lakukan hingga habis atau semua kue telah ditusuk. Simpan kembali kue dalam kulkas selama beberapa saat.
  7. Siapkan lelehan coklat kembali.
  8. Celupkan kue dalam lelehan coklat. Gunakan gerakan memutar tusukan hingga seluruh permukaan bola kue tertutup coklat.
  9. Beri hiasan dengan permen sprinkle atau fondant. Diamkan sesaat hingga coklat mengeras.
  10. Siap disajikan.
  11. 1. Lelehkan coklat hanya ketika akan menggunakannya. Misal saat akan menusukkan kue atau saat membalut permukaan kue. Coklat mudah mengeras kembali dan menggumpal bila tidak langsung digunakan.
    2. Dalam proses mengolah, kue beberapa kali disimpan sebentar dalam kulkas supaya kue tetap padat dan tidak mudah hancur.

 kue,roti
pop, pop cake

facebooktwitteremailwhatappstelegram
Resep Pop Cake


Komentar

* Required information
1000
Captcha Image

Comments

No comments yet. Be the first!