Cari Resep

Info Resep Kuliner Di Indonesia

Resep Risol Bihun
 Resep Risol Bihun, kreasi kuliner yang bisa dibuat sendiri dan bisa bersaing dengan lezatnya kuliner buatan restoran terkenal.

 Kudapan seperti Risol Bihun ini pasti diincar oleh para pecinta makanan pedas. Bihun pedas dan renyahnya kulit risol berpadu di mulut. Mantap.

 Yuk, segera persiapkan bahan-bahan untuk memasak resep ini dan segera pergi ke dapur untuk berkreasi. Selamat Bermasak Ria, semoga hidangannya enak dan lezat !!.

 Hasil : 5 Porsi
 Waktu Memasak : 35 menit

Bahan Membuat Risol Bihun :

  1. 10 lbr kulit lumpia (dari tepung beras)
  2. 2 bks Kobe Breadcrumbs 40 gr
  3. 1 btr telur (kocok lepas)
  4. 300 gr bihun (rendam air)
  5. 25 gr daun bawang
  6. 1 btr telur
  7. 5 sendok makan minyak goreng
  8. 1 bks Kobe Bumbu Nasi Goreng Poll Pedas 20 gr
  9. 1 sendok makan kecap manis

Langkah Membuat Risol Bihun :

  1. Rendam bihun di dalam air +/- 15 menit kemudian tiriskan airnya
  2. Masukkan Kobe Bumbu Nasi Goreng Poll Pedas dan kecap. Aduk-aduk hingga rata
  3. Panaskan minyak, masukkan telur dan aduk-aduk hingga matang
  4. Kecilkan api, masukkan bihun dan daun bawang. Aduk hingga bihun matang kemudian sisihkan
  5. Ambil 1 lbr kulit lumpia. Masukkan 2 sendok makan isian bihun. Kemudian lipat dan gulung
  6. Masukkan risol ke dalam telur yang sudah dikocok dan balurkan ke dalam Kobe Breadcrumbs
  7. Goreng hingga kuning kecoklatan

 camilan
risol, risol bihun

facebooktwitteremailwhatappstelegram
Resep Risol Bihun


Komentar

* Required information
1000
Captcha Image

Comments

No comments yet. Be the first!