Cari Resep

Info Resep Kuliner Di Indonesia

Resep Puding Casablanca Pandan Coklat
 Kebanyakan semua orang suka Puding Casablanca Pandan Coklat karena rasanya enak dan lezat, ayo segera mencoba resep Puding Casablanca Pandan Coklat ini dan anda bisa mendapatkan rasa yang tidak kalah dengan restoran.

 Penampilan puding casablanca sangat cantik. Perpaduan warna hijau dari pandan dan warna coklat. Uniknya lagi, puding casablanca ini dibuat dengan cara dipanggang, lho.

 Yuk, segera persiapkan bahan-bahan untuk memasak resep ini dan segera pergi ke dapur untuk berkreasi. Selamat Bermasak Ria, semoga hidangannya enak dan lezat !!.

 Hasil : 20 Porsi

Bahan Membuat Puding Casablanca Pandan Coklat :

  1. Telur: 3 butir
  2. Gula pasir: 200 gram
  3. Tepung terigu serbaguna: 30 gram
  4. Margarin, lelehkan: 50 gram
  5. Agar-agar plain @7 gram: 2 bungkus
  6. Sus cair full cream: 800 ml
  7. Pasta pandan: 1/2 sdt
  8. Coklat bubuk, larutkan dengan sedikit air hangat: 10 gram

Langkah Membuat Puding Casablanca Pandan Coklat :

  1. Masak agar-agar sampai mendidih dengan susu cair dan 100 gram gula pasir, sisihkan.
  2. Kocok telur dan 100 gram gula pasir, sampai gula larut dan adonan mengental, masukkan tepung terigu mixer dengan kecepatan rendah, masukkan margarin leleh, kocok rata.
  3. Masukkan agar-agar ke dalam kocokan telur, aduk rata pakai whisk.
  4. Bagi adonan menjadi 2, beri masing-masing bagian dengan pasta pandan dan coklat.
  5. Tuang ke dalam loyang ukuran 21 x 9 x 7 yang sudah dialasi kertas roti dan dioles margarin agak tebal.
  6. Panggang suhu 160°C selama kurang lebih 20 menit, sampai muncul gelembung-gelembung kecil di tepian puding.
  7. Angkat dan biarkan uap panasnya hilang, simpan di kulkas kemudian potong-potong dan sajikan.
  8. Begitu terlihat timbul gelembung kecil pada tepi adonan puding, segera angkat pudding. Itu menandakan pudding sudah mendidih dan matang. Kalau terlalu lama puding akan luber.

 puding,jeli
puding, puding casablanca, puding casablanca pandan, puding casablanca pandan coklat

facebooktwitteremailwhatappstelegram
Resep Puding Casablanca Pandan Coklat


Komentar

* Required information
1000
Captcha Image

Comments

No comments yet. Be the first!