Cari Resep

Info Resep Kuliner Di Indonesia

Resep Abon Tempe Pedas
 Membuat Abon Tempe Pedas dijamin akhir pekan anda semakin marak dengan adanya hidangan-hidangan yang punya karakter dan rasa berwarna-warni.

 Abon Tempe Pedas adalah abon unik yang terbuat dari tempe. Rasanya pedas, gurih dan tahan lama. Makanan ini sangat cocok untuk dibawa bepergian.

 Yuk, segera persiapkan bahan-bahan untuk memasak resep ini dan segera pergi ke dapur untuk berkreasi. Selamat Bermasak Ria, semoga hidangannya enak dan lezat !!.

 Hasil : 1 toples kecil Porsi
 Waktu Memasak : 35 menit

Bahan Membuat Abon Tempe Pedas :

  1. 1 papan tempe ukuran sedang (tempe bungkus daun)
  2. 5 siung bawang putih (cincang halus)
  3. ½ sendok teh garam
  4. 1 sendok makan gula pasir
  5. 1 lembar daun jeruk (iris halus)
  6. 1 bungkus BonCabe Teri, level 3 (7,5gr)

Langkah Membuat Abon Tempe Pedas :

  1. Tempe di iris tipis (untuk memudahkan saat disangrai).
  2. Sangrai tempe dan bawang putih hingga kuning kecoklatan.
  3. Biarkan hangat kemudian diblender dan tambahkan gula dan garam.
  4. Sangrai kembali dengan daun jeruk hingga kering, aduk terus supaya tidak gosong.
  5. Dinginkan dan campurkan BonCabe Teri, aduk rata.
  6. Setelah dingin simpan dalam toples.
  7. Abon Tempe Pedas siap disajikan.

 hidangan sehari hari
abon, abon tempe, abon tempe pedas

facebooktwitteremailwhatappstelegram
Resep Abon Tempe Pedas


Komentar

* Required information
1000
Captcha Image

Comments

No comments yet. Be the first!