Cari Resep

Info Resep Kuliner Di Indonesia

Resep Kue Lidah Kucing
 Resep Kue Lidah Kucing, kreasi kuliner yang bisa dibuat sendiri dan bisa bersaing dengan lezatnya kuliner buatan restoran terkenal.

 Bisa coba untuk mempraktekkan resep Kue Lidah Kucing ini di rumah. Selain rasanya yang menggugah selera, lumuran coklat dan taburan sprinkle

 Yuk, segera persiapkan bahan-bahan untuk memasak resep ini dan segera pergi ke dapur untuk berkreasi. Selamat Bermasak Ria, semoga hidangannya enak dan lezat !!.

 Hasil : 500 gram Porsi
 Waktu Memasak : 50 menit

Bahan Membuat Kue Lidah Kucing :

  1. 2 bks Kobe Tepung Pisang Goreng Crispy 75 gr
  2. 100 gr gula halus
  3. 4 butir telur (ambil putihnya)
  4. 50 gr margarine
  5. 75 gr butter
  6. 100 gr coklat (dilelehkan)
  7. 30 gr sprinkle

Langkah Membuat Kue Lidah Kucing :

  1. Kocok putih telur hingga mengembang, lalu masukkan margarine dan butter, kocok kembali hingga rata
  2. Masukkan Kobe Tepung Pisang Goreng Crispy, aduk perlahan hingga tercampur rata
  3. Siapkan loyang yang sudah diberi margarine lalu cetak adonan di atas cetakan/loyang lidah kucing. Lakukan sampai habis
  4. Kemudian panggang di atas oven dengan api kecil sampai matang, angkat dan biarkan dingin
  5. Jika sudah dingin, lumuri sebagian kue lidah kucing dengan coklat yang sudah dilelehkan, kemudian taburkan sprinkle.
  6. Masukkan ke dalam toples

 hidangan penutup
kue, kue lidah, kue lidah kucing

facebooktwitteremailwhatappstelegram
Resep Kue Lidah Kucing


Komentar

* Required information
1000
Captcha Image

Comments

No comments yet. Be the first!