Cari Resep

Info Resep Kuliner Di Indonesia

Resep Mie Tiaw Goreng Ayam
 Resep Mie Tiaw Goreng Ayam, kreasi kuliner yang bisa dibuat sendiri dan bisa bersaing dengan lezatnya kuliner buatan restoran terkenal.

 Mie tiaw (kwetiau) goreng adalah masakan chinese food yang lezat, cepat dan mudah dibuat di rumah. Mie tiaw goreng memiliki cita rasa masakan Asia. Rasanya cenderung manis seperti mie goreng umumnya, hanya bahan mie nya saja yang berbeda.

 Yuk, segera persiapkan bahan-bahan untuk memasak resep ini dan segera pergi ke dapur untuk berkreasi. Selamat Bermasak Ria, semoga hidangannya enak dan lezat !!.

 Hasil : 2 Porsi

Bahan Membuat Mie Tiaw Goreng Ayam :

  1. Kwetiau basah: 250 gram
  2. Telur ayam: 1 butir
  3. Daging ayam cincang: 100 gram
  4. Bawang putih geprek, cincang: 3 siung
  5. Kecap manis: 3 sdm
  6. Kecap asin: 2 sdm
  7. Saus tiram: 1 sdm
  8. Merica bubuk: 1/4 sdt
  9. Garam: 1/2 sdt
  10. Minyak wijen: 1 sdm
  11. Sawi, potong-potong: 1/2 ikat

Langkah Membuat Mie Tiaw Goreng Ayam :

  1. Tumis bawang putih hingga harum, masukkan daging ayam cincang, tumis sampai berubah warna. Kemudian masukkan telur, orak arik hingga telur matang.
  2. Masukkan sawi, tumis hingga sawi sedikit layu. Lali masukkan kwetiau basah, aduk rata.
  3. Tambahkan kecap manis, kecap asin, saus tiram, merica bubuk, garam aduk rata. Terakhir masukkan minyak wijen aduk rata.
  4. Angkat dan sajikan hangat.

 nasi,mie,pasta
mie, mie tiaw, mie tiaw goreng, mie tiaw goreng ayam

facebooktwitteremailwhatappstelegram
Resep Mie Tiaw Goreng Ayam


Komentar

* Required information
1000
Captcha Image

Comments

No comments yet. Be the first!