Cari Resep

Info Resep Kuliner Di Indonesia

Resep Nasi Goreng Tek Tek (abang Kaki Lima)
 Resep Nasi Goreng Tek Tek (abang Kaki Lima), kreasi kuliner yang bisa dibuat sendiri dan bisa bersaing dengan lezatnya kuliner buatan restoran terkenal.

 Nasi goreng gerobak atau nasi goreng tek tek punya rasa yang lezat dan aroma yang sedap. Meski sebenarnya bumbunya juga sesederhana nasi goreng di rumah, tapi kenapa rasanya bisa berbeda, ya Kuncinya ada pada kemiri yang membuat nasi goreng tek tek jadi lebih nikmat.

 Yuk, segera persiapkan bahan-bahan untuk memasak resep ini dan segera pergi ke dapur untuk berkreasi. Selamat Bermasak Ria, semoga hidangannya enak dan lezat !!.

 Hasil : 2 Porsi

Bahan Membuat Nasi Goreng Tek Tek (abang Kaki Lima) :

  1. Nasi pera: 300 gram
  2. Sawi hijau, potong-potong: 1/2 ikat
  3. Ayam goreng: 150 gram
  4. Telur: 1 butir
  5. Daun bawang, potong-potong: 2 tangkai
  6. Bawang merah: 3 butir
  7. Bawang putih: 2 siung
  8. Kemiri: 2 butir
  9. Merica bubuk: 1/4 sdt
  10. Kecap manis: 5 sdm
  11. Garam: secukupnya
  12. Minyak goreng: 3 sdm
  13. Minyak wijen: 1 sdt
  14. Bawang goreng: secukupnya
  15. Kerupuk udang kecil: secukupnya
  16. Telur, ceplok: 1 butir
  17. Irisan mentimun: secukupnya
  18. Tomat: secukupnya
  19. Acar: secukupnya

Langkah Membuat Nasi Goreng Tek Tek (abang Kaki Lima) :

  1. Uleg halus bawang merah, bawang putih, dan kemiri. Tambahkan minyak wijen, kemudian tumis bumbu hingga harum.
  2. Masukkan telur, kemudian orak arik. Setelah telur matang, masukkan nasi, sawi, dan ayam goreng yang sudah disuwir. Aduk nasi hingga rata.
  3. Bumbui dengan garam, merica bubuk, dan kecap manis. Aduk-aduk hingga bumbu merata, koreksi rasanya.
  4. Setelah matang, siap disajikan dengan bawang goreng, telur ceplok, kerupuk udang, irisan mentimun dan tomat, serta acar.
  5. Jika suka pedas, tambahkan cabai rawit bersama dengan bumbu yang dihaluskan.

 nasi,mie,pasta
nasi, nasi goreng, nasi goreng tek, nasi goreng tek tek, nasi goreng tek tek (abang, nasi goreng tek tek (abang kaki, nasi goreng tek tek (abang kaki lima)

facebooktwitteremailwhatappstelegram
Resep Nasi Goreng Tek Tek (abang Kaki Lima)


Komentar

* Required information
1000
Captcha Image

Comments

No comments yet. Be the first!