Cari Resep

Info Resep Kuliner Di Indonesia

Resep Nasi Mandhi
 Resep Nasi Mandhi, kreasi kuliner yang bisa dibuat sendiri dan bisa bersaing dengan lezatnya kuliner buatan restoran terkenal.

 Resep nasi mandhi ini sudah komplit dengan ayamnya. Rasanya lezat dan mudah dibuat. Anda bisa menyajikan nasi mandhi komplit buatan Anda untuk keluarga atau saat ada acara spesial.

 Yuk, segera persiapkan bahan-bahan untuk memasak resep ini dan segera pergi ke dapur untuk berkreasi. Selamat Bermasak Ria, semoga hidangannya enak dan lezat !!.

 Hasil : 4 Porsi

Bahan Membuat Nasi Mandhi :

  1. Beras basmati: 250 gram
  2. Ayam: 1/2 ekor
  3. Bawang bombay: 1/2 buah
  4. Bawang putih: 3 siung
  5. Serai, geprek: 1 batang
  6. Kayu manis: 1 batang
  7. Bunga lawang: 3 buah
  8. Kapulaga: 6 buah
  9. Cengkeh: 5 butir
  10. Ketumbar bubuk: 1 sdt
  11. Lada hitam bubuk: 1/2 sdt
  12. Jintan bubuk: 1 sdt
  13. Kunyit bubuk: 1/4 sdt
  14. Garam: 1 sdm
  15. Air: 500 ml
  16. Kismis, untuk taburan: secukupnya
  17. Minyak samin, untuk menumis: secukupnya

Langkah Membuat Nasi Mandhi :

  1. Cuci bersih beras basmati, kemudian rendam 30 menit.
  2. Panaskan minyak samin, tumis bawang bombay, bawang putih, serai dan rempah pelengkap lainnya sampai harum (kayu manis, bunga lawang, kapulaga, cengkeh).
  3. Masukkan ayam, tambahkan air, garam, ketumbar, lada hitam, jintan, dan kunyit. Masak sampai ayam matang dan bumbu meresap, kurang lebih 20 menit. Tiriskan ayam, setelah panasnya hilang, goreng sampai kecoklatan.
  4. Masukkan beras basmati ke dalam rice cooker, tambahkan air rebusan ayam dan air biasa sampai takaran air sesuai. Masak seperti memasak nasi biasa.
  5. Setelah matang, sajikan nasi mandhi dengan taburan kismis, ayam goreng dan irisan bawang bombay.

 nasi,mie,pasta
nasi, nasi mandhi

facebooktwitteremailwhatappstelegram
Resep Nasi Mandhi


Komentar

* Required information
1000
Captcha Image

Comments

No comments yet. Be the first!