Cari Resep

Info Resep Kuliner Di Indonesia

Resep Rolade Ikan
 Kebanyakan semua orang suka Rolade Ikan karena rasanya enak dan lezat, ayo segera mencoba resep Rolade Ikan ini dan anda bisa mendapatkan rasa yang tidak kalah dengan restoran.

 Daging fillet ikan juga tak kalah lezat lho diolah jadi rolade ikan. Tampilannya pun sungguh menarik menggugah selera. Yaitu perpaduan putih dari adonan ikan, dihiasi irisan dadu kecil wortel, dan dibalut kulit dari dadar yang berwarna kuning. Disajikan dalam sup, digoreng, atau disiram saus gurih pun sama sama enak

 Yuk, segera persiapkan bahan-bahan untuk memasak resep ini dan segera pergi ke dapur untuk berkreasi. Selamat Bermasak Ria, semoga hidangannya enak dan lezat !!.

 Hasil : 7 Porsi

Bahan Membuat Rolade Ikan :

  1. Telur: 4 butir
  2. Tepung terigu: 2 sdm
  3. Air: 3 sdm
  4. Garam: 1/4 sdt
  5. Daging ikan tenggiri: 400 gram
  6. Tepung sagu: 150 gram
  7. Es batu: 100 gram
  8. Wortel, potong dadu kecil: 100 gram
  9. Bawang bombay, cincang: 1/2 buah
  10. Bawang putih, haluskan: 3 siung
  11. Putih telur: 1 butir
  12. Garam: 1 sdt
  13. Gula: 1 sdt
  14. Lada bubuk: 1/2 sdt
  15. Aluminium foil atau plastik wrap: secukupnya
  16. Minyak goreng: secukupnya
  17. Bawang putih, cincang: 2 siung
  18. Bawang bombay, iris: 1 buah
  19. Kacang polong: 50 gram
  20. Saus tomat: 6 sdm
  21. Saus cabai: 4 sdm
  22. Saus tiram: 1 sdm
  23. Garam: 1/2 sdt
  24. Gula pasir: 1 sdt
  25. Lada bubuk: 1/4 sdt
  26. Tepung maizena, larutkan sedikit air: 1 sdm
  27. Air: 200 ml
  28. Minyak, untuk menumis: secukupnya

Langkah Membuat Rolade Ikan :

  1. 1. Dalam wadah, campurkan semua bahan lalu aduk hingga rata.
    2. Panaskan wajan datar atau teflon berdiameter ±28 cm. Tuang sedikit adonan lalu buat jadi dadar hingga matang. Angkat dan tiriskan.
    3. Ulangi membuat dadar hingga semua adonan habis. Sisihkan.
  2. 1. Haluskan daging ikan tenggiri dalam blender / food processor bersama es batu dan garam.
    2. Dalam wadah, campur adonan ikan dengan bawang putih, putih telur, gula, dan lada bubuk. Aduk rata.
    3. Masukkan tepung sagu, wortel, dan bawang bombay. Aduk rata.
    4. Ambil 1 lembar dadar kulit rolade. Tuang adonan ikan secukupnya dan ratakan ke seluruh permukaan dadar. Gulung rolade perlahan sambil dipadatkan, lalu bungkus rolade dengan plastik wrap atau aluminium foil. Ulangi hingga adonan habis.
    5. Panaskan panci kukusan / dandang. Kukus rolade selama 45 menit hingga matang. Angkat dan dinginkan.
    6. Goreng rolade sebentar hingga bagian luarnya berwarna kuning kecoklatan. Angkat dan tiriskan, lalu potong-potong setebal 1 cm.
  3. 1. Panaskan sedikit minyak. Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum.
    2. Masukkan saus tomat, saus cabai, saus tiram, garam, gula, dan lada bubuk. Aduk rata.
    3. Tuangkan air dan masukkan kacang polong. Aduk dan masak hingga mendidih. Koreksi rasanya
    4. Tuangkan larutan maizena. Aduk dan masak hingga meletup-letup. Matikan api.
  4. 1. Tata rolade di atas piring saji.
    2. Siram dengan saus.
  5. 1. Adonan ikan dapat dikombinasikan dengan udang.
    2. Saus rolade juga dapat dikreasikan dengan saus lada hitam.

 ikan,seafood
rolade, rolade ikan

facebooktwitteremailwhatappstelegram
Resep Rolade Ikan


Komentar

* Required information
1000
Captcha Image

Comments

No comments yet. Be the first!