Cari Resep

Info Resep Kuliner Di Indonesia

Resep Semur Hati Ampela Ayam
 Kebanyakan semua orang suka Semur Hati Ampela Ayam karena rasanya enak dan lezat, ayo segera mencoba resep Semur Hati Ampela Ayam ini dan anda bisa mendapatkan rasa yang tidak kalah dengan restoran.

 Jika diolah dengan tepat, hati ampela ayam bisa tersaji jadi hidangan yang nikmat tidak bau dan empuk. Kuncinya yaitu merebus hati ampela dengan rempah rempah aromatik. Karena hati ampela bisa mengeras bila dimasak terlalu lama, anda harus pastikan untuk menumis racikan bumbu halus sampai benar benar matang dan tidak berbau langu. Baru setelahnya, hati ampela bisa dimasukkan dan lanjutkan masak hingga kuahnya menyusut.

 Yuk, segera persiapkan bahan-bahan untuk memasak resep ini dan segera pergi ke dapur untuk berkreasi. Selamat Bermasak Ria, semoga hidangannya enak dan lezat !!.

 Hasil : 5 Porsi

Bahan Membuat Semur Hati Ampela Ayam :

  1. Hati ampela ayam, cuci bersih: 5 buah
  2. Serai: 1 batang
  3. Jahe, memarkan: 3 cm
  4. Daun salam: 4 lembar
  5. Daun jeruk: 10 lembar
  6. Garam: 1 sdm
  7. Kecap manis: 3 sdm
  8. Air: 200 ml
  9. Minyak, untuk menumis: 2 sdm
  10. Bawang putih: 2 siung
  11. Bawang merah: 5 butir
  12. Kemiri: 2 butir
  13. Cabai merah giling: 1 sdm
  14. Garam: 1 sdt
  15. Lada bubuk: 1/2 sdt
  16. Pala bubuk: 1/4 sdt
  17. Ketumbar bubuk: 1 sdt

Langkah Membuat Semur Hati Ampela Ayam :

  1. Dalam panci, masukkan ati ampela, serai, jahe, daun salam, daun jeruk, garam, dan air. Rebus selama 10 menit hingga ati ampela matang. Angkat dan tiriskan.
  2. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus hingga harum dan matang.
  3. Masukkan hati ampela. Aduk rata.
  4. Tuangkan sedikit air. Aduk rata.
  5. Masukkan kecap manis. Aduk rata dan masak hingga bumbu meresap dan kuah menyusut. Koreksi rasanya. Angkat.
  6. Siap disajikan.
  7. 1. Jangan memasak terlalu lama karena ati ampela bisa mengeras.
    2. Pakai wajan anti lengket Oxone OX-30F Frypan (Lihat di Lazada DISKON). Teflon ini berlapis marbel yang aman untuk kesehatan serta menghantarkan panas dengan cepat. Jadi, masakan anda pun akan cepat matang.

 ayam,daging
semur, semur hati, semur hati ampela, semur hati ampela ayam

facebooktwitteremailwhatappstelegram
Resep Semur Hati Ampela Ayam


Komentar

* Required information
1000
Captcha Image

Comments

No comments yet. Be the first!