Cari Resep

Info Resep Kuliner Di Indonesia

Resep Sup Jagung Kepiting
 Membuat Sup Jagung Kepiting dijamin akhir pekan anda semakin marak dengan adanya hidangan-hidangan yang punya karakter dan rasa berwarna-warni.

 Sajian sup juga bisa bergizi tinggi lho, yaitu dengan isian daging kepiting. Padukan juga dengan aneka sayuran agar lebih bertekstur menggugah selera.

 Yuk, segera persiapkan bahan-bahan untuk memasak resep ini dan segera pergi ke dapur untuk berkreasi. Selamat Bermasak Ria, semoga hidangannya enak dan lezat !!.

 Hasil : 5 Porsi

Bahan Membuat Sup Jagung Kepiting :

  1. Daging kepiting: 250 gram
  2. Jagung pipil: 250 gram
  3. Wortel, iris dadu kecil: 150 gram
  4. Tomat merah, iris dadu kecil: 1 buah
  5. Bawang bombay, iris dadu kecil: 1 siung
  6. Bawang putih, cincang halus: 4 siung
  7. Daun bawang, iris halus: 1 batang
  8. Daun seledri, iris halus: 1 batang
  9. Telur, kocok lepas: 1 butir
  10. Garam: 1 sdm
  11. Gula: 1 sdm
  12. Lada bubuk: 1/2 sdt
  13. Pala bubuk: 1/2 sdt
  14. Kaldu bubuk: 1 sdt
  15. Maizena, larutkan dengan 2 sdm air: 2 sdm
  16. Margarin: 1 sdm
  17. Minyak: 1 sdm
  18. Air: 1 liter

Langkah Membuat Sup Jagung Kepiting :

  1. Panaskan margarin dan minyak. Tumis bawang putih dan bombay hingga harum.
  2. Masukkan jagung, wortel, lada bubuk, dan pala bubuk. Aduk rata dan lanjutkan menumis selama 5 menit.
  3. Tuang air. Aduk rata dan masak hingga mendidih.
  4. Masukkan tomat, daging kepiting, dan kocokan telur. Aduk rata.
  5. Bumbui dengan garam, gula, dan kaldu bubuk. Aduk rata lalu koreksi rasanya.
  6. Masukkan daun bawang dan seledri. Aduk rata.
  7. Tuang larutan maizena. Aduk-aduk hingga mendidih dan meletup-letup. Angkat.
  8. Siap disajikan.
  9. 1. Pilih jagung muda agar rasa sup lebih lezat.
    2. Jika ingin citarasa pedas, anda bisa menambahkan irisan cabai rawit yang dimasukkan / ditumis bersama jagung dan wortel.

 natal,sop,soto,bakso
sup, sup jagung, sup jagung kepiting

facebooktwitteremailwhatappstelegram
Resep Sup Jagung Kepiting


Komentar

* Required information
1000
Captcha Image

Comments

No comments yet. Be the first!