Cari Resep

Info Resep Kuliner Di Indonesia

Resep Sup Makaroni
 Kebanyakan semua orang suka Sup Makaroni karena rasanya enak dan lezat, ayo segera mencoba resep Sup Makaroni ini dan anda bisa mendapatkan rasa yang tidak kalah dengan restoran.

 Sup ayam terasa kurang lengkap tanpa tambahan makaroni. Bukan hanya sumber karbohidrat baik, makaroni akan membuat sajian jadi lebih mengenyangkan.

 Yuk, segera persiapkan bahan-bahan untuk memasak resep ini dan segera pergi ke dapur untuk berkreasi. Selamat Bermasak Ria, semoga hidangannya enak dan lezat !!.

 Hasil : 6 Porsi

Bahan Membuat Sup Makaroni :

  1. Daging ayam, rebus lalu suwir kasar: 200 gram
  2. Makaroni, rebus setengah matang lalu tiriskan: 50 gram
  3. Bakso: 5 butir
  4. Kapri: 50 gram
  5. Wortel, potong bulat: 1 buah
  6. Kentang, potong-potong: 1 buah
  7. Daun bawang, iris: 1 batang
  8. Seledri, iris: 1 batang
  9. Garam: 1,5 sdt
  10. Gula pasir: 1 sdt
  11. Merica bubuk: 1 sdt
  12. Pala bubuk: 1/4 sdt
  13. Bawang merah goreng: secukupnya
  14. Bawang putih, memarkan: 3 siung
  15. Jahe, memarkan: 3 cm
  16. Bunga lawang: 1 buah
  17. Kapulaga: 2 butir
  18. Kaldu ayam: 1,5 liter
  19. Minyak, untuk menumis: 1 sdm

Langkah Membuat Sup Makaroni :

  1. Didihkan air kaldu dalam panci.
  2. Tumis bawang putih dan jahe hingga harum. Angkat dan masukkan ke dalam rebusan kaldu.
  3. Masukkan bunga lawang dan kapulaga. Aduk dan biarkan kaldu mendidih.
  4. Masukkan wortel dan kentang. Masak hingga keduanya agak lunak.
  5. Masukkan suwiran ayam, bakso, makaroni, kapri. Aduk rata.
  6. Bumbui dengan garam, gula, pala, dan merica. Aduk rata dan masak hingga semua bahan matang. Koreksi rasanya.
  7. Masukkan daun bawang dan seledri. Angkat.
  8. Siap disajikan dengan taburan bawang merah goreng.
  9. Sajikan sup sesaat setelah matang dan masih panas agar makaroni tidak terlalu lembek.

 sop,soto,bakso
sup, sup makaroni

facebooktwitteremailwhatappstelegram
Resep Sup Makaroni


Komentar

* Required information
1000
Captcha Image

Comments

No comments yet. Be the first!