Cari Resep

Info Resep Kuliner Di Indonesia

Resep Mi Rebus Jawa
 Resep Mi Rebus Jawa, kreasi kuliner yang bisa dibuat sendiri dan bisa bersaing dengan lezatnya kuliner buatan restoran terkenal.

 sekarang anda pun bisa menikmati mi rebus jawa yang ngangenin ini tanpa harus keluar rumah.untuk 5 porsi

 Yuk, segera persiapkan bahan-bahan untuk memasak resep ini dan segera pergi ke dapur untuk berkreasi. Selamat Bermasak Ria, semoga hidangannya enak dan lezat !!.

 Hasil : 0 orang Porsi
 Waktu Memasak : Menit

Bahan Membuat Mi Rebus Jawa :

  1. 500 gram lomi basah
  2. 3 sendok makan KECAP MANIS BANGO
  3. 2 butir telur, kocok lepas
  4. 1 batang daun bawang, potong 1/2 cm
  5. 1 buah tomat merah, potong-potong
  6. 4 lembar (50 gram) kol, iris kasar
  7. 4 tangkai (25 gram) caisim, potong-potong
  8. 1 potong (150 gram) paha ayam atas bawah 
  9. 1 sendok makan garam
  10. 1/2 sendok teh gula pasir
  11. 1 sendok teh kaldu ayam bubuk
  12. 1800 ml air
  13. 2 sendok makan minyak untuk menumis
  14. 1 tangkai daun seledri, iris halus untuk taburan
  15. 1 sendok makan bawang merah goreng untuk taburan
  16. Minyak untuk menggoreng
  17.  Bumbu halus:  
  18. 5 butir kemiri, sangrai
  19. 1/2 sendok makan ebi, sangrai
  20. 6 siung bawang putih
  21. 1 sendok teh merica bubuk

Langkah Membuat Mi Rebus Jawa :

  1. Lumuri lo mi dengan KECAP MANIS BANGO. Sisihkan.
  2. Rebus paha ayam bersama air, 1 sendok teh bumbu halus, 1/2 sendok teh garam, dan 1 lembar daun salam sampai matang dan berkaldu. Angkat dan ukur 1500 ml kaldunya.
  3. Goreng ayam dalam minyak yang sudah dipanaskan diatas api sedang sampai kuning kecokelatan. Angkat dan suwir-suwir. Sisihkan.
  4. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus sampai harum. Sisihkan ke pinggir wajan. Tambahkan telur. Aduk sampai berbutir.
  5. Masukkan daun bawang, tomat, kol, dan caisim. Tumis sampai layu.
  6. Tambahkan ayam suwir, garam, gula pasir, dan kaldu ayam bubuk. Aduk rata. Tuang air. Didihkan.
  7. Masukkan lo mi. Aduk rata. Masak sampai mendidih.
  8. Sajikan lo mi dengan taburan seledri dan bawang merah goreng.
  9. Tips:Mi dilumuri KECAP MANIS BANGO, garam, dan merica supaya ketika dimasak, kita tak perlu mengaduk ayam terlalu sering. Dengan begitu, mi tidak putus-putus.

 resep mie,masakan nusantara,mie rebus jawa,kecap bango,resep kuah,resep ayam,resep bango
mi, mi rebus, mi rebus jawa

facebooktwitteremailwhatappstelegram
Resep Mi Rebus Jawa


Komentar

* Required information
1000
Captcha Image

Comments

No comments yet. Be the first!