Cari Resep

Info Resep Kuliner Di Indonesia

Resep Sop Ayam Suwir
 Resep Sop Ayam Suwir, kreasi kuliner yang bisa dibuat sendiri dan bisa bersaing dengan lezatnya kuliner buatan restoran terkenal.

 Sop ayam suwir ini sangat cocok disajikan saat cuaca dingin untuk menghangatkan tubuh. Sop berisi potongan ayam yang disuwir, wortel, jamur, bunga sedap malam, dan bihun. Adanya bunga sedap malam akan meningkatkan aroma sop, lho.

 Yuk, segera persiapkan bahan-bahan untuk memasak resep ini dan segera pergi ke dapur untuk berkreasi. Selamat Bermasak Ria, semoga hidangannya enak dan lezat !!.

 Hasil : 5 Porsi

Bahan Membuat Sop Ayam Suwir :

  1. Dada ayam fillet: 125 gram
  2. Air: 700 ml
  3. Wortel, potong tebal: 2 buah
  4. Jamur kuping, rendam air hangat: 5 lembar
  5. Bunga sedap malam: 3 buah
  6. Bihun, siram air panas hingga lunak: secukupnya
  7. Garam: secukupnya
  8. Kaldu ayam bubuk: secukupnya
  9. Bawang merah: 5 siung
  10. Bawang putih: 2 siung
  11. Lada: 1 sdt
  12. Daun bawang: secukupnya

Langkah Membuat Sop Ayam Suwir :

  1. Rebus dada ayam hingga lunak. Sisihkan kemudian suwir. Sisihkan air kaldunya.
  2. Tumis bumbu halus hingga wangi dan tambahkan sedikit air kaldu.
  3. Masukkan hasil tumisan dimasukkan ke dalam panci yang berisi air kaldu.
  4. Masukkan wortel. Tunggu hingga wortel empuk.
  5. Masukkan bunga sedap malam, jamur kuping, kaldu ayam bubuk dan garam. Koreksi rasa.
  6. Jika rasa sudah sempurna, tata di piring: Bihun, dada ayam suwir, dan tuang kuah sopnya.
  7. Sajikan dengan daun bawang.

 sop,soto,bakso
sop, sop ayam, sop ayam suwir

facebooktwitteremailwhatappstelegram
Resep Sop Ayam Suwir


Komentar

* Required information
1000
Captcha Image

Comments

No comments yet. Be the first!