Cari Resep

Info Resep Kuliner Di Indonesia

Resep Sop Ceker
 Sajikan Sop Ceker yang bisa meningkatkan selera makan bagi keluarga anda. Silahkan Coba Resep Sop Ceker dan hidangkan langsung di meja makan anda dengan rasa yang lezat.

 Menyantap kaki atau ceker ayam adalah kepuasan tersendiri bagi penggemarnya. Tidak banyak berdaging, tapi sangat nikmat menyesap diantara tulang tulangnya. Ceker ayam cocok dipadukan dengan aneka masakan. Sop sayur contohnya. Pastikan agar ceker empuk dan sayuran juga matang tanpa overcooked, dengan cara berikut.

 Yuk, segera persiapkan bahan-bahan untuk memasak resep ini dan segera pergi ke dapur untuk berkreasi. Selamat Bermasak Ria, semoga hidangannya enak dan lezat !!.

 Hasil : 4 Porsi

Bahan Membuat Sop Ceker :

  1. Ceker ayam, buang kukunya dan cuci bersih: 500 gram
  2. Bawang putih, memarkan lalu goreng: 3 siung
  3. Wortel, iris bulat: 2 buah
  4. Kentang, potong dadu: 1 buah
  5. Tomat, potong-potong: 1 buah
  6. Daun bawang, simpulkan: 1 batang
  7. Seledri, simpulkan: 1 batang
  8. Jahe, memarkan: 3 cm
  9. Garam: 1 sdt
  10. Gula: 1 sdt
  11. Lada bubuk: 1/2 sdt
  12. Pala bubuk: 1/2 sdt
  13. Air: 1 liter
  14. Minyak, untuk menumis: secukupnya

Langkah Membuat Sop Ceker :

  1. Dalam panci, rebus air hingga mendidih.
  2. Panaskan sedikit minyak. Tumis bawang putih hingga harum. Masukkan tumisan ke dalam rebusan air.
  3. Masukkan ceker, daun bawang, daun seledri, dan jahe. Masak dengan api kecil hingga ceker empuk dan matang.
  4. Masukkan wortel, kentang, dan tomat. Bumbui dengan garam, gula, lada, dan pala. Aduk rata dan masak hingga sayuran matang. Koreksi rasanya. Angkat.
  5. Siap disajikan.
  6. Ceker bisa direbus dengan panci presto Vicenza Pressure Cooker VP 308/8L (Lihat di Lazada DISKON) untuk menghemat waktu, yaitu sekitar 30 menit, dan membuatnya lebih empuk.

 ayam,daging,sop,soto,bakso
sop, sop ceker

facebooktwitteremailwhatappstelegram
Resep Sop Ceker


Komentar

* Required information
1000
Captcha Image

Comments

No comments yet. Be the first!